Logo SEA Games XXVI |
Jakarta dan Palembang dipilih menjadi lokasi pusat pelaksanaan pesta olahraga tersebesar se-Asia Tenggara atau yang dikenal juga sebagai SEA Games. Tahun 2011 ini merupakan kali ke-26 dari penyelenggaraan SEA Games.
SEA Games XXVI 2011 Indonesia diadakan pada 11 hingga 22 November mendatang. Sejumlah lokasi untuk pertandingan berbagai cabang olahraga sudah dipersiapkan. Berikut adalah beberapa lokasi pusat olahraga yang akan digunakan sebagai tempat pertandingan untuk kegiatan SEA Games XXVI.
Jakarta
Lokasi SEA Games XXVI, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta |
Stadion utama Gelora Bung Karno (GBK), berada di Kompleks Olahraga Senayan, Jakarta dan memiliki kapasitas penonton hingga 80 ribu orang. Stadion GBK merupakan pusat olahraga terpopuler di Indonesia. Di stadion ini, bersama dengan Stadion Jakabaring Palembang, cabang olahraga sepak bola SEA Games XXVI akan dipertandingkan.
Lokasi pertandingan cabang bowling SEA Games XXVI di Jaya Ancol Bowling Center |
Jaya Ancol Bowling Center (JABC), merupakan salah satu lokasi olahraga bowling terbaik yang dimiliki Indonesia. Pada ajang SEA Games XXVI, JABC ini akan digunakan sebagai lokasi pertandingan cabang olahraga bowling. JABC ini berlokasi di Jl.Lodan Timur, Ancol, Jakarta.
Velodrome Rawamangun dipilih sebagai lokasi perlombaan balap sepeda SEA Games XXVI |
Velodrome Rawamangun, berlokasi di Jl. Pemuda, Jakarta Timur dan merupakan bagian dari Kompleks Olahraga Rawamangun. Velodrome Rawamangun ini akan digunakan sebagai lokasi untuk cabang olahraga balap sepeda pada SEA Games XXVI.
Judo Center Kelapa Gading, berada di kawasan Kelapa Gading Estate, Jakarta Utara. Pada ajang SEA Games XXVI penyelenggaraan pertandingan cabang olahraga judo akan dipusatkan di kompleks olahraga ini.
Padepokan Pencak Silat Indonesia, yang berada di Jl. Taman Mini I, Jakarta Timur merupakan komplek olahraga cabang pencak silat berskala nasional dan internasional. Pertapaan ini resmi digunakan untuk kegiatan olahraga sejak April 1997. Pada ajang SEA Games XXVI, Padepokan Pencak Silat Indonesia akan digunakan sebagai lokasi penyelenggaraan pertandingan cabang pencak silat.
Palembang
Stadion Jakabaring, Palembang |
Jakabaring Sport City, lokasi merupakan pusat dari penyelenggaraan SEA Games XXVI. Sport center yang baru saja dibangun ini akan menyelenggarakan sejumlah cabang olahraga seperti atletik, renang, tenis, tinju, dan lainnya.
Stadion Jakabaring, Palembang merupakan salah satu stadion sepak bola terbaik yang ada di Indonesia. Stadion ini dibangun pada 2001 dan pernah juga ditunjuk sebagai penyelenggara pertandingan sepak bola Piala Asia pada tahun 2007 bersama Stadion utama Gelora Bung Karno. Pada SEA Games XXVI, Stadion Jakabaring akan digunakan sebagai lokasi pertandingan sepak bola.
Hotel Aryaduta dan Hotel Jayakarta, Palembang juga akan digunakan sebagai lokasi untuk menyelenggarakan pertadingan sejumlah cabang olahraga pada ajang SEA Games XXVI. Di Hotel Aryaduta akan digelar pertandingan bridge, dan di Hotel Jayakarta akan dilangsungkan pertandingan catur.
Informasi lengkap seputar venue pertandingan pada SEA Games XXVI 2011 Indonesia, bisa dilihat langsung di situs resmi SEA Games XXVI di alamat www.seag2011.com.
Gambar : http://www.fussballtempel.net, http://www.ancol.com, http://www.wordpress.com, http://www.okezone.com
mudah-mudahan tidak banjir ya
BalasHapuskang asaz kalau banjir ketika seagames pindahin aja ke Garut
BalasHapusdengan modal yang dikeluarkan tidak sedikit mudah-mudahan dunia Olahraga Indonesia terus berprestasi tidak hanya sampai seagames saja
BalasHapuskalau masih di daerah jakarta nonton ah, tapi kalau dah keluar daerah nonton di tv aja ya...
BalasHapusmakasih infonya
@ asaz & osis : betul juga ya, kalo banjir, terutama Jakarta, bisa repot juga penyelenggaraan SEA Games nanti.
BalasHapus@ fis : Amin, doa kita semua juga seperti itu tentunya.
moga2 smua infrastruktur udh siap pas hari H.. jangan malu2in aja...hehehe
BalasHapusSalam,
Stylish Generation
@ jimmy : sip, bareng ya.. kita nonton di senayan.
BalasHapus@ Tia : yup, sebagai tuan rumah malu dong kalo semuanya belum siap. tinggal beberapa hari lagi nih.
kok jadi deg-degan yah? hehehe
BalasHapusga sabar juga kali yah nonton sea games
@ adeline : yuk kita dukung indonesia sama-sama ...
BalasHapusSukseskan sea games 2011..
BalasHapusIndonesia BISA!!
yang miris mah duitnya dikorup tuh kasusnya wisma atlit
BalasHapusKamu Blogger...? Yuk Ikutan Event Untuk Blogger Berhadiah Blakberry Playbook Berakhir 23 Desember 2011
@ NEO : Indonesia Bisa!!! .... bisa banget :D
BalasHapus@ Konde : kebiasaan banget, main sikat yang bukan haknya.
Nice posting. I like this information. I think many people also like this. I just want to say thank you.
BalasHapusKerudung Cantik
Baju Muslim Modern
Grosir Jilbab Murah.